Diduga Menipu Rp1,3 Miliar, Selebgram 'Ajudan Pribadi' Ditangkap
14 March 2023 23:46
Selebgram yang dikenal dengan nama akun 'Ajudan Pribadi', ditangkap soal kasus dugaan penipuan senilai Rp1,3 miliar.
Satuan Reserse dan Kriminal Polres Jakarta Barat menangkap Akbar, selebgram dengan akun 'Ajudan Pribadi'. Kasatreskrim Polres Jakarta Barat Kompol Andri Kurniawan mengataka, selebgram 'Ajudan Pribadi' ditangkap di Makassar, Sulawesi Selatan pada Senin (13/3/2023).
Ia ditangkap soal dugaan penipuan pada November 2022. 'Ajudan Pribadi', disebut menipu korbannya dalam penjualan mobil hingga korban rugi Rp1,3 miliar.