NEWSTICKER

Unik, Pondok Pesantren di Bandung Dibangun dengan Gaya Kerajaan Sunda

Unik, Pondok Pesantren di Bandung Dibangun dengan Gaya Kerajaan Sunda

N/A • 27 March 2023 21:13

Pondok Pesantren Mukhul Ibadah Kadaun Seureuh, ponpes di Kawasan Banjaran, Kabupaten Bandung, Jawa Barat ini dibangun dengan gaya arsitektur unik layaknya bangunan tradisional Kerajaan Sunda. Pola pendidikan agama dan budaya menjadi unsur utama pengajaran di Pondok Pesantren Mukhul Ibadah Kadaun Seureuh.
 
Pimpinan Pondok Pesantren Mukhul Ibadah Kadaun Seureuh, Saeful Kholik mengatakan ponpes ini diresmikan pada 2020 lalu yang kesehariannya mengusung konsep perpaduan agama dan budaya dalam proses belajar mengajarnya.

Bangunan pondok pesantren ini didominasi oleh batu bata merah seperti kondisi bangunan di era Kerajaan Sunda. Ornamen yang ditampilkan di lingkungan pondok pun sangat kental dengan budaya Sunda seperti penempatan keris, kujang, makom dan ukiran-ukiran hingga dupa yang dinyalakan.

Sejumlah kegiatan ekstrakulikuler yang diikuti oleh para santri maupun santriwati pun sangat khas dengan budaya Sunda yakni pencak silat dan seni musik tradisional Sunda. Selain itu, ada empat elemen Kesundaan di luar sisi keagamaan yang diterapkan di lingkungan pondok yakni adab dan tata krama serta bahasa, bangunan dan pakaian yang kesemuanya menggunakan tradisi Sunda.

Meski ada konsep perpaduan antara materi agama dengan budaya namun pihak pondok pesantren tetap mengajarkan rasa nasionalisme kepada seluruh anak didiknya.

Rencananya, pihak ponpes juga akan membangun museum dan tempat wisata religi di lingkungan pondok. Kemudian merangkul pegiat UMKM di wilayah Banjaran untuk menjual produknya agar perekonomian masyarakat lokal bisa meningkat.
(Muhammad Ali Afif)
';