Jampidum Kejagung Teken Kerja Sama dengan Unpad di Bidang Hukum Pidana

12 November 2025 11:57

Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Umum (Jampidum) menandatangani kerja sama dengan Universitas Padjadjaran mengenai program Magister ilmu hukum berbasis proyek kluster bidang hukum pidana. Penandatanganan berlangsung di aula Gedung Jampidum Kejaksaan Agung.

Jampidum Asep Nana Mulyana menyebut kerja sama ini merupakan langkah strategis memperkuat sinergi antara penegak hukum dan perguruan tinggi.

Menurutnya, kolaborasi ini penting untuk memastikan penegakan hukum berjalan adil, humanis, dan selaras dengan perkembangan keilmuan. Program magister tersebut dirancang dengan pendekatan project best learning yang memungkinkan peserta khususnya para jaksa belajar melalui kasus dan proyek nyata.
 

Baca: Mahasiswa Apresiasi Kinerja Jampidsus dan Kejagung Bongkar Kasus Korupsi Kakap

Tujuannya meningkatkan kapasitas analisis, kualitas riset, dan kemampuan penyusunan kebijakan pidana yang aplikatif.

Jampidum berharap model kemitraan ini dapat direplikasi untuk bidang hukum lain seperti hukum lingkungan, hukum siber, dan perlindungan anak.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Diva Rabiah)