NEWSTICKER

Polemik Izin Praktik Dokter, Menkes: Harus Ada Reformasi Dunia Medis

N/A • 30 January 2023 09:06

Sulitnya dokter mendapatkan rekomendasi izin praktik menuai polemik. Menteri kesehatan menyatakan, perlu ada transformasi atau reformasi dunia medis, agar pemberian rekomendasi dan izin praktik dilakukan berdasarkan sistem terstruktur dan transparan.

"Saya sebagai pemerintah setuju bahwa dokter yang masuk itu harus ethical-nya terjaga dan tidak ada perbedaan di sana. Harusnya itu tidak dilakukan on personal base, harus dilakukan berdasarkan sistem yang terstruktur, terbuka, transparan, sehingga menghindari perlakuan abusive of power," ujar Menkes Budi Gunadi Sadikin. 

Sebelumnya, menkes kerap menerima laporan dari dokter yang kesulitan mendapatkan surat rekomendasi praktik, karena harus menyetor dengan nominal yang besar. Menkes berharap, reformasi dunia medis dapat memberantas praktik korupsi, kolusi dan nepotisme di balik kasus tersebut. 
(Luthfia Maharani Trianti)