Marializia Hasni
Sebelum memulai karirnya di Metro TV pada 2012, Marializia Hasni pernah menjabat President of National Chapter Asian Law Students’ Association (ALSA). Ini organisasi internasional mahasiswa ilmu hukum.
Meliput operasi pencarian korban jatuhnya pesawat Air Asia di perairan Selat Karimata, Kalimantan Barat (2014) dan pembebasan WNI korban penyanderaan Abu Sayyaf di Filipina selatan (2016) meninggalkan kesan tentang kehidupan bagi alumni Universitas Airlangga, Surabaya, ini. Di sela kesibukannya di Metro TV, Marializia Hasni memilih menikmati waktunya sebagai ibu rumah tangga.