Tidak hanya dunia akting dan musik yang mulai melebarkan sayap ke tingkat internasional, tapi dunia modeling pun sangat menyita perhatian saat tampil di atas catwalk taraf internasional sepanjang 2022.
1. Ariel Tatum.
Dikenal sebagai artis multitalenta, ia menjajal kesempatan catwalk taraf dunia dengan menjadi salah satu perwakilan Indonesia dalam ajang Paris Fashion Week Spring Summer 2023. Penampilannya sangat elegan dan kerap menjadi spotlight, terlebih ia mengenakan gaun merah menyala dengan potongan v-neck dan slit di bagian depan yang mengekspose bagian kakinya.
2. Patricia Gunawan.
Namanya dalam dunia modeling tentu bukanlah nama baru. Ia tampil di ajang fashion show internasional, yaitu London Fashion Week Spring Summer 2023.
Patricia tampil memukau dalam balutan gaun hitam berpayet bunga dengan desain high neck dan lengan tiga perempat. Tidak ketinggalan, bando hitam bermotif bunga silver yang semakin mempercantik penampilannya.
3. Enzy Storia
Aktris yang kini aktif sebagai presenter ini menjadi salah satu selebriti yang melenggang di Runaway New York Fashion Week Spring Summer 2023 pada September 2022 lalu. Ia mempresentasikan koleksi terbaru dari salah satu brand lokal Tanah Air dengan mengenakan outfit bernuansa serba hitam.
Enzy mengenakan kemeja hitam transparan dengan bralette warna senada sebagai inner-nya dan high waist pants warna yang sama. Sejumlah aksesoris ia kenakan sebagai penunjang penampilan, seperti anting, kacamata, serta mini hand bag.