7 August 2022 09:10
Buat sebagian orang, nonton film horor adalah kegiatan yang menyeramkan. Bahkan bisa sampai kebawa mimpi berhari-hari. Tidak sedikit juga yang menikmati film horor karena efek menegangkan yang ditimbulkan saat menontonnya.
Dampak psikologis, film horor bisa membawa pengaruh negatif terutama terhadap penonton yang memiliki kondisi psikologis tertentu. Tingkat intensitas yang bisa dihasilkan dari film horor akan sangat tergantung sama variasi psikologis pada individu tersebut.
Pengaruh nonton film horor ada pengaruh positif dan negatif. Pengaruh positif bagi yang menikmati intensitas dari film horor, cerita dari alur film tersebut dan pelajaran hidup yang bisa diangkat. Namun untuk orang yang kurang suka film horor, akan ada dampak negatif seperti perasaan yang tidak nyaman.