NEWSTICKER

Mahfud MD Sebut Lukas Enembe Bakal Dijemput Paksa Jika Mangkir Lagi dari Panggilan KPK

N/A • 26 September 2022 09:26

KPK meminta Gubernur Papua, Lukas Enembe untuk hadir dalam rangkaian pemeriksaan hari ini. Menko Polhukam, Mahfud MD mengatakan akan melakukan pemanggilan paksa terhadap Lukas Enembe jika yang bersangkutan terus-menerus mangkir dari panggilan KPK.

Seperti diketahui, KPK telah meminta Ditjen Imigrasi memberlakukan pencekalan untuk mencegah Lukas Enembe kabur ke luar negeri. KPK akan mempertimbangkan permintaan Lukas untuk pergi berobat ke Singapura. Namun yang bersangkutan harus lebih dulu memenuhi panggilan KPK untuk diperiksa.

Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) baru-baru ini membeberkan sejumlah foto dan video Gubernur Papua Lukas Enembe saat sedang bermain judi di sejumlah kasino.

Koordinator MAKI, Boyamin Saiman mengatakan Lukas Enembe memiliki sejumlah kasino favorit untuk berjudi di antaranya di Malaysia, Singapura, dan Filipina. Menurut Boyamin, pihaknya juga memiliki puluhan catatan perjalanan ke luar negeri Lukas Enembe sepanjang 2021 hingga Agustus 2022. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Devi Amelia)