11 September 2023 08:34
Legenda pemain Borussia Dortmund Patrick Owomoyela bersama pemain Persib berikan coaching clinic terhadap puluhan pesepak bola usia dini di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu, 10 September 2023.
Selain memberikan coaching clinic, klub Bundesliga Jerman tersebut juga bertanding dengan all star Persib Bandung.
Legenda pemain Bundesliga Jerman ini memberikan coaching clinic ditemani dua pemain dan mantan pemain Persib yakni Ahmad Juprianto, Fitrul Dwi Rustafa, serta Zaenal Arif. Puluhan pesepak bola usia dini pun menyambut baik dengan kehadiran legenda pemain Borusia Dortmund tersebut.
Selain memberikan materi tentang cara bermain sepak bola, Patrick Owomoyela juga memberikan pahaman tentang pentingnya sepak bola diterpakan sejak usia dini.