4 March 2025 08:21
Kebakaran menghanguskan dua kapal di dermaga Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta Utara, Senin malam, 3 Maret 2025. Api berasal dari kapal kargo KLM Sinar Sembuluh saat akan memuat barang di dermaga sekitar pukul 18.10 WIB.
Api berkobar dari bagian geladak kapal kargo KLM Sinar Sembuluh. Kemudian, merambat ke kapal lainnya yang sedang bersandar di sebelahnya.
Petugas pemadam kebakaran sempat terkendala lantaran di bagian bawah kapal terdapat penyimpanan bahan bakar. Mereka mengatakan bahwa kapal tersebut membawa muatan kaolin atau tanah liat.
| Baca juga: 2 Kapal di Pelabuhan Sunda Kelapa Terbakar |