NEWSTICKER

Jelang Rapat Gubernur Dewan BI, IHSG dan Rupiah Diprediksi Melemah

N/A • 23 June 2022 09:06

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka bergerak fluktuatif cenderung melemah jelang pengumuman hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (BI) Kamis, (23/6/2022) pukul 14.00 WIB. Pergerakan IHSG dibuka melemah namun terjadi penguatan yang sangat tipis sebesar 0,07%  di level 6,986. 

Analis memprediksi Bank Indonesia (BI) masih mempertahankan suku bunga acuan rendah hingga 3,5% di tengah tren kenaikan suku bunga acuan global yang terjadi. Kenaikan suku bunga acuan global ini dikhawatirkan dapat memicu terjadinya resesi di tahun 2023 sehingga masih menjadi sentimen negatif yang memberatkan kinerja indeks saham global. 

Sedangkan untuk pergerakan nilai tukar rupiah berhasil menguat tipis terhadap dolar AS sebesar 0,16 persen di level Rp14.839. Terpantau dolar AS menguat ke level tertinggi selama beberapa pekan terakhir. Namun pergerakan dolar AS melemah 0,01 persen terhadap mayoritas mata uang utama dunia.
(Muhammad Ali Afif)
';