Polewali Mandar: Sekitar 15 hektare lahan di Pulau Battoa, Polewali Mandar, Sulawesi Barat ludes terbakar. Kebakaran yang terjadi mulai Minggu, 24 September 2024 in terus meluas hingga mendekati permukiman warga.
Tiupan angina membuat api lebih cepat meluas membakar rumput ilalang dan ranting pohon kering. Warga yang panik terus mencoba memadamkan api dengan cara manual menggunakan alat seadanya.
Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran Polewali Mandar mengerahkan satu unit mobil pemadam ke lokasi kebakaran. Namun tidak bisa menjangkau lokasi Pulau Battoa yang terbakar karena harus menyeberangi laut.
Hingga saat ini, Selasa, 26 September 2023, api belum juga dapat dipadamkan dan terus meluas membakar lahan. Warga khawatir kebakaran terus menyambar hingga ke rumah-rumah mereka.