120 Orang Ikuti Pelatihan Penyerahan Berkas Bacaleg NasDem
N/A • 11 May 2023 10:25
Jelang pendaftaran calon legislatif Partai NasDem, Akademi Bela Negara (ABN) NasDem menggelar pelatihan persiapan penyerahan berkas bakal calon legislatif (bacaleg) anggota DPR RI. Acara dihadiri sekitar 120 orang peserta.
Kegiatan dimulai pukul 15.00 WIB dengan persiapan pelatihan baris berbaris sebagai agenda utama yang disusul pelatihan flash-mop oleh anggota ABN.
Sebanyak 120 anggota yang hadir terbagi menjadi dua bagian yang masing-masing terdiri dari 90 orang baret dan 30 anggota Komando Strategi NasDem (Kostranas).
Mereka menjalani pelatihan selama 1 minggu dengan agenda terdekat yakni penyerahan berkas bacaleg hingga pengumuman bakal calon wakil presiden oleh Partai NasDem.
Acara ditutup dengan pembagian seragam kepada anggota. Acara ini dibentuk dengan tujuan memeriahkan sekaligus penjagaan penyerahan berkas bacaleg Partai NasDem di KPU.
(Rulif Augheri Nail)