NEWSTICKER

Presiden Jokowi Pimpin 2 Pertemuan di Hari Kedua KTT ASEAN 2023

N/A • 11 May 2023 10:23

Hari kedua konferensi KTT ke-42 ASEAN, Presiden Jokowi diagendakan akan memimpin dua dari tiga pertemuan regional di Hotel Meruorah, Labuan Bajo, NTT. 

Dua pertemuan yang langsung dipimpin Presiden Jokowi ialah sesi retreat dan KTT Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle. Sementara satu pertemuan lainnya yakni Brunei-Indonesia-Malaysia-Filipina yang tergabung dalam East ASEAN Growth Area yang dipimpin oleh PM Malaysia, Anwar Ibrahim. 

Dalam pembukaannya, Presiden Jokowi menyinggung dua isu penting yakni ulasan implementasi five point consensus dan implementasi AOIP yang merupakan kesepakatan sentralitas ASEAN dalam menjawab tantangan perubahan, Kamis (11/5/2023) pagi. Selain itu, gejolak geopolitik dan geostrategi di kawasan Indo-Pasifik juga disinggung oleh Jokowi. 

"Pagi ini kita akan membahas dua isu penting yaitu review implementasi five point consensus dan juga implementasi dari AOIP. Sebagai ketua, Indonesia terus berupaya agar ada langkah maju dari implemetasi five point consensus," ujar Jokowi. 

Presiden menilai bahwa kedua program kerja sama regional ini belum ada kemajuan yang signifikan. Sehingga, perumusan konkret atas program ini harus segera dikaji ulang oleh negara anggota ASEAN. 
(Firny Firlandini Budi)