Melepas Penat di Wisata Coban Rondo

20 January 2024 18:00

Terletak di ketinggian 1.134 meter di atas permukaan laut, Air Terjun Coban Rondo Pujon menjadi satu di antara ratusan air terjun serupa di Kabupaten Malang, Jawa Timur. Diukur dari dasar kolam, ketinggian Air Terjun Coban Rondo mencapai 84 meter.

Pada musim kemarau, debit air yang meluncur dari puncak mencapai 90 liter per detik. Sementara di musim penghujan seperti saat ini, jumlah tersebut berlipat menjadi 150 liter per detik. Ukuran tinggi, besaran debit air dan letaknya di ceruk sebuah lembah, membuat Coban Rondo sempat mendapat julukan sebagai salah satu air terjun tercantik di Kabupaten Malang.
 

Baca juga: Potret Keindahan Pulau Lengkuas di Belitung

Untuk menyentuh titik utama Coban Rondo, wisatawan tidak memerlukan usaha ekstra. Setelah membayar tiket di gerbang utama, wisatawan dapat melanjutkan perjalanan berkendara melewati hutan heterogen beraneka vegetasi sejauh tiga kilometer.

Dari lokasi parkir, pengunjung cukup berjalan kaki menyusuri jalur yang disediakan sejauh 150 meter. Sebuah kemegahan karya sang pencipta pun terhampar.

Meski ada larangan mandi di dasar coban, pengunjung masih dapat bermain air dan berswafoto di lokasi yang aman. Suasana sejuk pegunungan, hijaunya pemandangan alam, disertai suara gemericik air menjadi pelepas penat. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Sofia Zakiah)