NEWSTICKER

Korsleting Listrik, Minibus Terbakar di Gerbang Tol Becakayu

N/A • 7 January 2023 20:40

Sebuah minibus terbakar di ruas Tol Becakayu, Kalimalang, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (7/1/2023). Kebakaran tersebut diduga akibat korsleting listrik pada mesin mobil.

Pemilik kendaraan menjelaskan, saat akan ke luar Tol Becakayu, tiba-tiba mobilnya mengeluarkan asap di bagian mesin. Pengemudi dan satu penumpang lainnya pun langsung keluar menyelamatkan diri. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, kebakaran yang berada di gardu exit tol, mengakibatkan mesin tap otomatis ikut terbakar.

“Tiba-tiba keluar asap dari kap mesin, saya dan istri langsung menyelamatkan diri,” ujar pengemudi kendaraan.

Api berhasil dipadamkan 30 menit kemudian, setelah pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi tersebut. Akibat peristiwa tersebut, kemacetan kendaraan yang akan ke luar Tol Becakayu pun tak terelakkan hingga proses pemadaman selesai dilakukan.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Heri Dwi Okta R)