Rekomendasi Raket Tenis Terbaik untuk Pemula hingga Profesional

22 October 2025 15:23

Jakarta: Memilih raket tenis yang tepat adalah kunci untuk meningkatkan performa dan mencegah cedera. Dengan banyaknya inovasi, raket modern saat ini, dirancang secara spesifik berdasarkan tingkat keahlian, gaya bermain, dan kekuatan fisik penggunanya. Terutama pemula yang baru memulai, atau pemain profesional yang mengejar fokus akurat dan presisi, raket yang ideal akan menjadi alat yang penting di lapangan.

Berikut rekomendasi raket tenis terbaik dari merek global:

1. Untuk Pemain Pemula

Raket tenis untuk pemula, diutamakan untuk fokus kontrol dan kenyamanan pemain. Raket tersebut dirancang agar mudah digerakkan dan didesain memiliki titik manis yang besar serta bobot yang ringan untuk menghindari cedera tangan. 

Rekomendasi raket tenis untuk pemula adalah Decathlon Artengo TR160 atau Wilson Roland Garros Triumph 2. Berat di bawah 280 gram dan ukuran kepala yang besar menawarkan toleransi yang tinggi terhadap kesalahan.

2. Untuk Pemain Menengah

Raket tenis untuk pemain menengah, diutamakan untuk mencari keseimbangan kekuatan dan kontrol. Pemain ini lebih membutuhkan raket yang memberikan kekuatan besar untuk pukulan yang agresif, tapi tetap mempertahankan kontrol. Rekomendasi raket tenis untuk pemain menengah adalah Head Tennis Racket IG Challenge Series atau Babolat Boost Aero.  Raket dengan keseimbangan yang baik, memiliki berat sekitar 270 - 290 gram, menggunakan teknologi anti-vibration untuk pukulan halus dan nyaman saat rally intens.

3. Untuk Pemain Profesional

Raket tenis untuk pemain profesional, diutamakan yang akurat dan feel yang baik. Artinya, raket ini diperuntukkan bagi pemain yang memiliki kemampuan presisi bola yang tinggi sesuai kemauan yang dipadukan dengan sensasi sentuhan bola sehingga pemain dapat merasakan dan mengatur kekuatan, arah, dan putaran bola dengan halus. 

Rekomendasi raket tenis untuk pemain profesional adalah Wilson Pro Staff 97L, Head Speed, atau Yonex VCORE Series. Berat di atas 300 gram dengan ukuran kepala lebih kecil dan terbuat dari serat karbon .

Terlepas dari tingkah keahlian, faktor-faktor berat, ukuran kepala, dan pola senar adalah penentu utama. Pemula dianjurkan memilih bobot ringan dan ukuran kepala besar, sementara profesional, memilih bobot berat dan ukuran kepala kecil untuk presisi yang tinggi.

Saksikan MTVN Lens lainnya hanya di Metrotvnews.com.

(Kelvin Yurcel)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Christian Duta Erlangga)