Dapur Umum Didirikan di Posko Pengungsian Banjir Lahar Semeru

8 July 2023 12:50

Dapur umum didirikan di salah satu posko pengungsian banjir lahar Semeru di Desa Jarit, Kecamatan Candipuro. Sebanyak 761 kebutuhan pangan didistribusikan ke para pengungsi.

Penyediaan kebutuhan pangan bagi pengungsi dibagi menjadi tiga tahap, yakni pagi, siang, dan malam. Kebutuhan makanan ini dibagikan ke 12 titik pengungsian, seperti di posko pengungsian Desa Jarit, Desa Besuk, Desa Tumpeng, Desa Tambahrejo, hingga Balai Desa Tumpeng. 

Menurut data terbaru, 500 lebih pengungsi dari 6 kecamatan terdampak banjir lahar Semeru.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Christine Sheptiany)