NEWSTICKER

Pabrik Baja di Pulogadung Hangus Terbakar

N/A • 20 March 2023 21:48

Kebakaran terjadi di sebuah pabrik baja yang berada di kawasan industri Pulogadung, Cakung, Jakarta Timur, Senin (20/3/2023). Kebakaran menyebabkan ruang bagian mesin ludes terbakar.

Kebakaran diduga terjadi saat tukang las sedang memotong besi. Namun percikan api mengenai bahan bakar solar hingga terjadi kebakaran. Sejumlah pegawai pabrik sempat berupaya memadamkan api dengan menggunakan APAR, tetapi api sulit dipadamkan. 

Petugas Damkar Jakarta Timur yang mendapat laporan langsung bergegas menuju lokasi dengan menerjunkan 12 unit mobil pemadam. Beruntung api dapat segera dilokalisir sehingga api tidak merambat keseluruh bangunan pabrik. 

Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian ini, sejumlah pekerja berhasil menyelamatkan diri sebelum api membesar. 
(Firny Firlandini Budi)

Tag