Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil ditutup menguat 0,73% di level 6.702, Jumat (6/1/2023). Penguatan IHSG didukung indeks energi, industri dasar, dan industri yang menguat.
Sentimen IHSG yang menguat tipis ini disebabkan Presiden The Fed memperkirakan suku bunga akan naik 5,4%. Selain itu, Bank Sentral Tiongkok mengumumkan persetujuan untuk tingkat hipotek yang lebih rendah.
Analis juga memprediksi akan ada kenaikan data ketenagakerjaan di Desember 2023.