16 January 2024 14:56
Calon presiden nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan mengunjungi Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Jempur, Sorong, Papua Barat Daya. Dalam kunjungannya, Anies berdialog dengan para nelayan dan pedagang.
Anies mendengar keluh kesah nelayan hingga nama-nama Sorong terkait kesejahteraan pendidikan dan pelayanan kesehatan. Anies mengungkap Sorong menjadi satu dari 40 kota yang di-upgrade Jika ia terpilih jadi Presiden dalam kontestasi Pilpres 2024.
"Sorong adalah satu dari 40-an kota yang akan kita upgrade dan upgrading kota ini tujuannya adalah membuat Sorong bisa menjadi penggerak perekonomian di Papua Barat Daya karena status Sorong sekarang menjadi Ibu Kota Papua Barat Daya," ujar Anies, Sorong, Papua Barat Daya, Selasa, 16 Januari 2024.
Pembangunan pasar menjadi satu agenda yang diutamakan. Pendirian cold storage yang baik untuk menampung ikan hasil tangkapan nelayan akan jadi satu fokus agar bisa menjaga ketersediaan ikan. Hal itu dinilai mampu menjaga kestabilan harga ikan di PPI Jempur Papua Barat Daya.
Sebelumnya, calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan mendatangi kota Sorong, Papua Barat Daya, usai menggelar kampanye di Ambon. Dalam kunjungannya, Anies berjanji akan meningkatkan kualitas kesejahteraan masyarakat Papua.
"Kami berharap dalam kunjungan ini nantinya melihat hal-hal yang bisa kita dorong untuk bisa membuat Papua makin maju dan merasakan keadilan, karena kita tahu bahwa Papua memiliki kekayaan alam yang luar biasa," kata Anies, Sorong, Senin, 15 Januari 2024.
Anies tiba pada pukul 19.00 WIT di Papua Barat Daya. Kedatangan Anies disambut oleh kader partai Koalisi Perubahan.
Ia didampingi sang istri, Fery Farhati. Keduanya disambut dengan prosesi adat dari suku Maybrat.