NEWSTICKER

Timnas Ui23 Batal ke Piala AFF, Pengamat: PSSI Tidak Bekerja Baik

Luhur Hertanto • 11 February 2022 14:59

Timnas U-23 Indonesia batal ikut Piala AFF U-23 di Kamboja karena tujuh pemainnya terpapar covid-19. Patut diduga mereka terpapar ketika membela kesebelasan masing-masing dalam pertandingan Liga 1 yang berlangsung ketika pandemi covid-19 memasuki gelombang 3. 

Pengamat sepak bola Anton Sanjoyo, kerugian Indonesia karena gagal bertanding dalam Piala AFF 2022 tidak sekedar melorotnya peringkat FIFA. Melainkan hilangnya kesempatan menimba pengalaman bertanding di tingkat internasional.

"Menurut saya PSSI tidak bekerja baik untuk mengantisipasi covid-19. Tidak memperketat prokes di liga sehingga banyak pemain yang terkena covid-19", sebut Anton Sanjoyo kepada Metro TV.
(Heru Nazar)
';