14 Keluarga Korban Kebakaran Depo Plumpang Datangi Posko DVI RS Polri
6 March 2023 09:14
SHARE NOW
Tim DVI masih terus bekerja mengidentifikasi sejumlah korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang masih berada di RS Polri. Sebanyak 14 keluarga korban silih berganti mendatangi Posko DVI untuk memberikan data kepada petugas.
Terkonfirmasi ada sebanyak 14 keluarga yang mendatangi Posko DVI di Sentra Visum dan Medikolegal RS Polri Kramat Jati. Warga yang datang untuk mengonfirmasi status keluarganya diwajibkan melakukan pedaftaran terlebih dahulu dan dilanjutkan dengan wawancara sekaligus menyerahkan data-data anggota keluarga yang menjadi korban. Setelahnya baru diambil sample DNA untuk kemudian dicocokkan dengan milik anggota keluarga yang menjadi korban.
Dua jenazah sudah teridentifikasi, yakni atas nama Fahrul Hidayatulah dan Muhammad Bukhori. Bagi warga yang ingin membutuhkan layanan Tim DVI bisa menghubungi call center 081213885115 atau 088214683516 atau melalui dvipolri@gmail.com.
Sebelumnya, kebakaran terjadi di depo bahan bakar minyak Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara, Jumat (3/3/2023) sekitar pukul 20.00 WIB. Kebakaran baru bisa dipadamkan petugas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta, Sabtu (4/3/2023) dini hari. Sebanyak 19 orang tewas akibat kebakaran ini dan 14 lainnya masih dalam pencarian.