Irjen Ferdy Sambo kabarnya memiliki rumah singgah di kawasan perumahan eksklusif di Magelang, Jawa Tengah. Kota Magelang sebelumnya disebut sebagai kota terakhir perjalanan luar Ferdy Sambo dan Putri Candrawati bersama Brigadir J.
Rumah singgah yang berada di wilayah Desa Banyurojo, Mertoyudan, Magelang ini disebut sebagai tempat untuk mengunjungi putra Ferdy Sambo yang sedang menempuh pendidikan di sekolah menengah atas. Rumah yang terletak di sebuah permukiman mewah ini dijaga cukup ketat, tidak semua orang bisa masuk ke area perumahan tersebut.
Terlihat dari papan reklame, rumah singgah Ferdy Sambo ini diperkirakan mencapai Rp1,3 miliar per unit. Namun, pihak RT belum dapat memastikan bahwa pemilik rumah tersebut adalah Ferdy Sambo.
"Saya tidak tahu itu rumahnya Pak Sambo. Itu setahu saya rumahnya Pak Idham Aziz (mantan Kapolri)," ujar Ketua RT, Joko Sutarman.