Kapolda Aceh Salurkan 6 Ton Bantuan untuk Korban Banjir Bener Meriah

2 January 2026 17:50

Kepolisian Daerah (Polda) Aceh menyerahkan bantuan kemanusiaan dalam jumlah besar bagi warga terdampak banjir bandang dan tanah longsor di Kabupaten Bener Meriah, Aceh. Penyerahan bantuan dipusatkan di Desa Tunyang untuk selanjutnya didistribusikan kepada para pengungsi, termasuk warga Desa Pantan Kemuning, Kecamatan Timang Gajah.

Bantuan ini merupakan wujud kepedulian institusi Polri lintas wilayah. Dana dan logistik yang diserahkan merupakan donasi kolektif dari Ketua Umum Bhayangkari Polri, Kadiv Propam Polri, serta donasi dari seluruh Kapolda se-Indonesia untuk korban bencana di Pulau Sumatra, khususnya Aceh.

Kapolda Aceh turun langsung menyerahkan sebanyak 6 ton bantuan yang akan disebar ke sejumlah posko pengungsian di wilayah Bener Meriah. Desa Pantan Kemuning sendiri tercatat sebagai salah satu daerah dengan dampak kerusakan terparah akibat bencana alam ini.
 

Baca juga: Ini Upaya Mempercepat Pemulihan Pascabencana di Pidie Jaya

Berdasarkan data di lapangan, terdapat sedikitnya 250 jiwa yang terpaksa mengungsi karena kehilangan tempat tinggal. Tercatat sebanyak 63 rumah warga dilaporkan mengalami rusak berat hingga hilang tersapu material banjir dan longsor.

Dalam kunjungannya, Kapolda Aceh menyampaikan bahwa bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban warga yang sudah bertahan di pengungsian selama lebih dari satu bulan.

"Kita membawa bantuan dari Ibu Pengurus Bhayangkari Pusat, Div Propam Mabes Polri, dan para Kapolda se-Indonesia untuk warga yang terdampak. Hari ini memang sudah memasuki hari ke-35 pasca-bencana," ujar Kapolda Aceh, Irjen Pol Marzuki Ali Basyah.

Kapolda juga berharap proses pemulihan infrastruktur dan pemukiman dapat segera menunjukkan kemajuan yang signifikan. "Moga-moga sedikit demi sedikit mulai tampak perubahan yang signifikan, sehingga masyarakat diharapkan bisa segera kembali lagi ke kampungnya masing-masing," pungkasnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Anggie Meidyana)