2,4 Juta Orang Sudah Terima BSU Tahap Pertama

26 June 2025 17:39

Jakarta: Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mulai menyalurkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) tahap pertama tahun 2025 kepada para pekerja dengan penghasilan di bawah Rp3,5 juta. Hingga Selasa pekan ini, sebanyak 2,4 juta rekening dari total 3,6 juta penerima tahap pertama telah menerima dana BSU.

Menteri Ketenagakerjaan Yasserli menjelaskan, BSU diberikan sebesar Rp300.000 per bulan dan dibayarkan sekaligus untuk dua bulan. Total bantuan yang diterima pekerja sebesar Rp600.000. Program ini menjadi bagian dari lima paket stimulus ekonomi yang menyasar total 17 juta pekerja di seluruh Indonesia.
 

Baca Juga: Begini Cara Ambil BSU Rp600 Ribu di Kantor Pos, Mudah dan Tanpa Potongan!

Penyaluran BSU dilakukan melalui bank-bank Himbara seperti BRI, BNI, BTN, dan Mandiri, serta BSI khusus untuk wilayah Aceh. Sementara bagi pekerja yang tidak memiliki rekening bank Himbara, bantuan akan disalurkan melalui PT Pos Indonesia.

Adapun syarat penerima BSU antara lain adalah Warga Negara Indonesia dengan NIK aktif di program BPJS Ketenagakerjaan hingga April 2025, dan memiliki gaji di bawah Rp3,5 juta. BSU tidak berlaku untuk ASN, TNI/Polri, maupun pekerja yang sedang menerima Program Keluarga Harapan (PKH).

Program BSU 2025 diharapkan mampu menjaga daya beli masyarakat. Selain itu, program ini juga ditujukan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional mendekati angka 5 persen.



(Tamara Sanny)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Gervin Nathaniel Purba)