4 Tim Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi Dikerahkan Lewat Jalur Darat
21 February 2023 09:30
SHARE NOW
Sebanyak empat regu tim evakuasi jalur darat dikerahkan untuk mengevakuasi rombongan Kapolda Jambi di kawasan perbukitan Tamiai, Kabupaten Kerinci, Jambi. Regu pertama dipimpin langsung oleh Kapolres Kerinci.
Selain itu, regu kedua beranggotakan 15 orang, regu ketiga beranggotakan 37 orang dan regu keempat beranggotakan 50 orang. Dikonfirmasi tim evakuasi regu pertama sudah tiba di tempat kejadian kecelakaan helikopter yang ditumpangi oleh Kapolda Jambi.
Diketahui, hambatan para tim evakuasi jalur darat yakni membutuhkan waktu lebih lama, yaitu delapan jam dan membutuhkan kendaraan khusus ke titik kordinat ditemukannya Kapolda Jambi dan rombongan.