Proses penyembelihan dan pembagian hewan kurban masih terus dilakukan di Masjid Nursiah Daud Paloh Kompleks Media Group. Masjid Nursiah Daud Paloh menerima 28 hewan kurban yakni 14 sapi dan 14 kambing, namun 4 sapi sudah di bagikan dalam keadaan hidup kepada panti asuhan dan yayasan lain.
Proses penyembelihan dimulai pada 08.00 WIB yang diawali dengan proses pemotongan hewan kurban dari Chairman Media Group, Surya Paloh bersama anggota DPR fraksi Partai Nasdem Prananda Paloh. Dua sapi pertama yang disembelih masing masing memiliki berat 1 ton. Seluruh hewan kurban di Masjid Nursiah Daud Paloh dipastikan dalam kondisi sehat dan ditinjau langsung oleh Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian DKI Jakarta bersama dengan sejumlah Dokter Hewan untuk memantau kondisi hewan kurban.
Daging kurban dibagikan ke 19 yayasan dan sejumlah RT/RW yang ada di sekitar Masjid Nursiah Daud Paloh. Terdapat 2.000 lebih paket kurban yang dibagikan ke warga dengan prokes.