Viral Sejumlah Pemuda Dugem Dekat Masjid Agung Sengkang

24 August 2024 13:21

Viral di media sosial sejumlah pemuda tengah asyik bergoyang diiringi musik dugem di depan Masjid Agung di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan. Dalam video yang viral ini, sejumlah pemuda-pemudi asyik bergoyang diiringi musik di depan Masjid Agung Ummul Quraa Sengkang, Kabupaten Wajo. 

Pengurus Masjid Agung menyebut kegiatan ini adalah perayaan malam lampion dalam rangka 17 Agustusan. Pengurus masjid juga membantah kegiatan ini berlangsung di perkarangan masjid, melainkan di jalan raya. Ia mengatakan jarak antara masjid dan jalan raya dekat sekitar 7 meter hingga nampak seperti di halaman masjid.

"Jadi kami imbau bahwa apa yang terjadi itu sama sekali tidak ada hubungannya dengan Masjid Agung Ummul Quraa," ungkap pengurus Masjid Agung Ummul Quraa, Karyaman.
 

Baca: Bedah Editorial MI - Kawal Terus Putusan MK

Kini para pelaku aksi goyang ini meminta maaf atas kejadian ini.

"Kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Wajo, tokoh agama, dan tokoh adat, atas apa yang telah kami lakukan. Aksi tersebut terjadi karena spontanitas dan kami berjanji tidak akan mengulangi perbuatan tersebut," jelas pelaku.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)