Bus TransJakarta Terjebak Banjir di Mangga Dua

12 January 2026 22:04

Hujan deras yang mengguyur wilayah DKI Jakarta sejak pagi mengakibatkan banjir parah di Jalan Mangga Dua Raya, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Tingginya debit air membuat akses jalan terputus total, Senin 12 Januari 2026 siang

Dampak banjir ini dirasakan langsung oleh layanan transportasi publik. Dua armada bus TransJakarta dari Koridor 12 dan Koridor 5 dilaporkan terjebak di tengah banjir dan tidak dapat melanjutkan perjalanan.

Ketinggian air di lokasi ini mencapai lebih dari 1 meter. Kondisi ini memaksa kedua bus tersebut berhenti beroperasi dan terparkir darurat di Halte TransJakarta setempat karena risiko mesin mati jika memaksakan diri melintas.
 

Baca juga:
Jakarta Dikepung Banjir dan Macet Hari Ini

Insiden ini berdampak pada gangguan operasional di dua rute vital, yakni:
  • Koridor 12: Rute Penjaringan – Tanjung Priok.
  • Koridor 5: Rute Kampung Melayu – Ancol.
Manajemen TransJakarta mengimbau penumpang untuk mencari moda transportasi alternatif sementara waktu hingga banjir surut.

Selain melumpuhkan TransJakarta, banjir di Mangga Dua Raya juga membuat arus lalu lintas kendaraan pribadi lumpuh. Sebagian besar pengendara motor dan mobil memilih memutar balik arah demi menghindari risiko mogok di tengah genangan air yang cukup dalam.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Sofia Zakiah)