12 August 2023 10:27
                        Indonesia menjadi negara pertama dari lima seri yang masuk dalam rangkaian Tour Parkour di Asia. Selain Indonesia, ada empat negara lain yakni Malaysia, Thailand, Vietnam dan Filipina. 
Ada empat atlet internasional yang siap menunjukkan kepiawaian mereka berlaga di Parkour Jakarta Series. Mereka adalah Javier Rodriguez asal Meksiko, Carly Cordt Moeller asal Swiss, Audrey Johnson asal Amerika Serikat dan Stephanie dari Australia.
Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Senam Indonesia (PB Persani), Ita Yuliati bangga dengan tingginya antusiasme peserta Brick Parkour Asian Tour 2023 Jakarta Series.