9 April 2023 04:41
Kamar Dagang dan Industri (Kadin) DKI Jakarta membagikan 2.200 paket sembako ke tujuh RW yang ada di Kelurahan Menteng, Jakarta Pusat.
Pembagian bahan pokok ini sangat diperlukan warga selama bulan Ramadan dan terutama menjelang Lebaran 2023.
Warga yang tinggal di tujuh RW Kelurahan Menteng, Jakarta Pusat, mengantre untuk mendapatkan bantuan paket sembako yang dibagikan Kadin DKI Jakarta.
Pembagian sembako yang dilakukan di Wisma Elang Laut, Menteng, Jakarta Pusat, dihadiri Ketua Kadin DKI Jakarta dan Kepala Staf Angkatan Laut, serta lurah setempat.
Warga yang menerima bantuan paket sembako merasa sangat terbantu dengan adanya bantuan di bulan Ramadan, yakni untuk kebutuhan sehari-hari bersama keluarga di rumah.
Ketua Kadin DKI Jakarta Diana Dewi berharap, pemberian ribuan paket sembako bisa meringankan beban warga kurang mampu.