Rombongan 32 biksu yang melakukan ritual thudong telah melewati Temanggung, Jawa tengah, Selasa (30/5/2023). Kedatangan para biksu disambut antusias oleh ratusan warga termasuk para santri.
Warga dan ratusan santri dari Pondok Pesantren Darul Aman Pringsurat, Temanggung sudah menunggu rombongan biksu di pinggir jalan nasional Semarang-Yogyakarta sejak Selasa (30/5/2023). Mereka memberikan semangat dan bantuan makanan kepada para biksu.
Sebelumnya, para biksu berangkat dari Semarang untuk menuju destinasi akhir yaitu Candi Borobudur, Kabupaten malang. Rombongan biksu dikawal ketat personel gabungan TNI, Polri, dan sejumlah ormas.
Para biksu melakukan ritual thudong atau berjalan kaki dari Thailand menuju Indonesia untuk merayakan waisak di kawasan Candi Borobudur. Para biksu ini berasal dari Thailand, Malaysia, dan Indonesia.