Yuk Bantu Warga Desa Teluk Jaya Memperoleh Tempat Ibadah yang Layak

18 November 2025 23:17

Musala Al-Hidayah yang terletak di Desa Teluk Jaya, Pakis Jaya, Karawang, Jawa Barat, kondisinya kini memprihatinkan. Musala yang sudah berdiri sejak 2017 ini menjadi sarana ibadah warga Desa Teluk Jaya. 

Meskipun kecil dan sederhana, Musala Al-Hidayah dibangun dari hasil swadaya masyarakat yang memerlukan tempat ibadah di desa mereka. Tidak hanya untuk salat berjamaah, namun banyak kegiatan masyarakat yang dilakukan di sana, baik untuk taklim maupun saat hari raya umat Islam. 

Namun, setelah bertahun-tahun, bangunan musala termakan usia. Atap rapuh dan kayu penumpangnya keropos. Sementara warga sekitar yang mayoritas bekerja sebagai buruh tani kesulitan untuk mengumpulkan biaya untuk renovasi. 
 

Baca juga: Yayasan POTADS Buka Akses Pendidikan Gratis bagi Anak Down Syndrome

Menurut pengurus musala Karmin Abdurrahim, dirinya dan warga telah berusaha mengumpulkan dana secara mandiri maupun menggalang donasi, namun belum cukup terkumpul. 

Mari bersama bantu warga Desa Teluk Jaya merenovasi Musala Al-Hidayah. Donasi dapat disampaikan melalui Rekening atas nama Yayasan Benih Baik Indonesia 

BCA: 867-0323-456
Mandiri: 164-00111-02227

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)