Pemerintah Wacanakan Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan

19 October 2025 15:30

Pemerintah berencana menghapus tunggakan di ukuran BPJS kesehatan yang nilainya Rp7,6 triliun. Penghapusan itu menyasar lebih dari 11,3 juta peserta BPJS kesehatan. Bagaimana tanggapan warga di Aceh mengenai wacana pemutihan tunggakan BPJS ini?

"Jadi, isu ini sangat viral sekali terdengar di masyarakat kita bahwa akan dilakukan pemutihan oleh pemerintah kita. Ini kabar yang baik sekali di mana akan memudahkan masyarakat kita untuk bisa mengakses kembali dalam pelayanan kesehatan yang selama ini mungkin tidak bisa berobat ataupun tidak bisa melakukan pemeriksaan kesehatannya karena terhambatnya pemblokiran," tutur Ika Puwantine selaku warga.

Adapun Ilyas Siti selaku warga Aceh berharap pemutihan tunggakan BPJS dapat membantu masyarakat yang sebelumnya tak punya biaya untuk berobat jadi bisa berobat.
 

Baca: Presiden Prabowo Dijadwalkan Gelar Ratas Sore Ini di Kertanegara, Bahas Apa?

"Sebagai warga Aceh saya melihat apa yang mau digaungkan oleh pemerintah ini sangat bagus. Masyarakat yang sebelumnya tidak bisa berobat karena BPJS-nya tertunggak BPJS maka kemudian bisa berobat lagi sehingga akses layanan kesehatan yang harusnya setiap masyarakat memperoleh itu," tambah Ilyas.

"Kta lihat bupati i Aceh Timur itu sangat getol meninjau ke rumah-rumah sakit. Oleh karenanya masyarakat itu sendiri kita harapkan ke depan juga harus lebih proaktif dalam proses membayar iuran BPJS sehingga memang layanan kesehatan itu bisa didapatkan semaksimal mungkin. Semoga dengan adanya pemutihan ini masyarakat tetap rajin membayar BPJS," ucapnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Diva Rabiah)