22 November 2020 20:18
Ratusan pengunjuk rasa masuk ke Gedung Kongres Guatemala dan membakar sebagian bangunan pada Sabtu (21/11/2020) waktu setempat. Unjuk rasa dilakukan untuk menentang Presiden Guatemala Alejandro Giammattei dan legislatif karena menyetujui potongan anggaran pendidikan dan kesehatan.