14 August 2023 09:26
Persib Bandung ditahan imbang saat menjamu Barito Putra di laga lanjutan kompetisi Liga 1. Laga itu digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Tuan rumah sukses membuka keunggulan lewat tendangan voli Levy Madinda jelang babak pertama usai. Di babak kedua, Maung Bandung yang asyik menyerang justru kebobolan.
Barito sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Murilo Otavio yang tercipta dalam situasi serangan balik pada menit ke-61. Skor satu sama tak berubah hingga akhir laga.
Pada pertandingan lainnya, Madura United menjamu Persija Jakarta di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu malam, 13 Agustus 2023. Tuan rumah membuka keunggulan pada menit ke-37 lewat gol Junior Brandao yang sukses memaksimalkan umpan terukur Hugo Gomes.
Laskar Sape Kerrab berhasil menggandakan keunggulan di menit ke-47. Gol kedua tuan rumah lagi-lagi tercipta melalui kerja sama apik Brandao dan Gomes.
Skor 2-0 untuk keunggulan skuat besutan Mauricio Ferreira de Sauza menjadi hasil akhir pertandingan tersebut. Meraup poin penuh, mengantarkan Madura United ke puncak klasemen sementara dengan torehan 16 poin. Sementara Macan Kemayoran tertahan di posisi kelima dengan 12 poin.