1 January 2026 14:41
Menteri Pertahanan (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin mengusulkan pendalaman atau normalisasi sungai-sungai Aceh dan Sumatra untuk revitalisasi pascabanjir Sumatra pada November 2025 lalu.
Usul tersebut ia sampaikan pada Presiden Prabowo Subianto dalam rapat kebencanaan hari ini, Kamis, 1 Januari 2025.
"Ada pemikiran dari kami dengan TNI bahwa Sungai Tamiang sebagai satu contoh yang sekarang mengalami pendangkalan. Tapi Sungai Tamiang itu bisa bermuara ke laut. Kita lakukan dua kegiatan sekaligus yaitu pendalaman dan kedua mengerahkan alat berat. Sehingga dia bisa masuk dan sekaligus membersihkan kayu-kayu dan sebagainya. Ini upaya besar yang harus kita kerjakan," kata dia dikutip dari Breaking News, Metro TV, Kamis, 1 Januari 2025.
"Saya sudah bicara dengan Wakil Panglima (Wapang) dengan Angkatan Darat. Kita harus upayakan ini besar-besaran ya. Tidak hanya Tamiang tapi di Bireun juga harus kita kerjakan," sambungnya.