2 January 2026 18:17
Puluhan ribu orang berkumpul di Jembatan Galata, Istanbul, Turki, pada hari Kamis, 1 Januari 2026, untuk melakukan pawai solidaritas. Aksi ini diselenggarakan oleh National World Platform pada hari pertama tahun baru sebagai bentuk dukungan untuk Palestina.
Pawai digelar dengan kerumunan orang memenuhi Jembatan Galata sambil melambaikan bendera Palestina dan Turki. Mereka juga membentangkan spanduk besar bertuliskan Justice For Gaza untuk menyuarakan keadilan bagi wilayah tersebut.