Warung Makan di Solo Sediakan Makan Gratis bagi Mahasiswa dan Pelajar Asal Aceh

3 January 2026 17:52

Aksi kemanusiaan yang menyentuh hati datang dari Kota Surakarta, Jawa Tengah. Sebuah warung makan bernama Warung Nyak Cut membuka pintu selebar-lebarnya bagi para pelajar dan mahasiswa asal Aceh yang sedang menempuh studi di Solo dan sekitarnya dengan memberikan makanan secara gratis.

Warung yang berlokasi di Jalan Popda 25A, Banjarsari, Kota Surakarta ini menyediakan berbagai menu khas perpaduan cita rasa Aceh dan Jawa. Untuk mendapatkan fasilitas makan gratis ini, para pelajar cukup menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) sebagai bukti asal daerah.
 

Baca juga: Komitmen Polri dalam Pemulihan Pascabanjir, SD Negeri Aceh Tamiang Siap Digunakan

Pemilik Warung Nyak Cut, Cut Nona Putri Sri Mustika, ternyata juga merupakan seorang perantau asal Aceh yang lahir di Kuala Simpang, Aceh Tamiang. Ia mengungkapkan bahwa program ini sengaja dibuat sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian terhadap saudara sedaerah yang sedang berjuang menuntut ilmu di tanah rantau.

Langkah ini diambil terutama untuk meringankan beban para mahasiswa, mengingat situasi di beberapa wilayah di Aceh yang baru-baru ini terdampak bencana alam. Aksi berbagi ini tidak hanya bersifat sementara. Sang pemilik berkomitmen untuk terus menjalankan donasi makan gratis ini hingga kondisi di Aceh kembali pulih dan stabil.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Anggie Meidyana)