Hari Ini, Pemerintah Resmikan Sekolah Garuda di Indonesia

8 October 2025 12:15

Jakarta: Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) berencana meresmikan secara serentak 16 Sekolah Garuda yang tersebar di 16 titik di seluruh Indonesia, hari ini, Rabu, 8 Oktober 2025. Peresmian ini sebagai salah satu langkah program prioritas Pemerintah Republik Indonesia pada sektor pendidikan.

Peresmian ini juga dilakukan oleh Mendiktisaintek, Brian Yuliarto, bersama dengan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, di Sekolah di SMA unggulan MH Thamrin, Cipayung, Jakarta, yang merupakan Sekolah transformasi menjadi Sekolah Garuda.

Dalam program ini, Pemerintah menyajikan perbedaan yang dimiliki dari Sekolah Garuda dengan Sekolah lain pada umumnya. Perbedaan yang mencolok tentu dalam model  intervensi, yang dilakukan langsung oleh Presiden Prabowo Subianto di bawah Kementerian Pendidikan Tinggi dan Sains dan Teknologi. 

Model Sekolah ini nantinya akan dibagi menjadi dua bagian, yakni, Sekolah Garuda baru dan Sekolah Garuda Transformasi dalam segi teknis penyajiannya.

 



Sekolah Garuda Transformasi nantinya akan menggunakan kurikulum tambahan yaitu kurikulum International Baccalaureate (IB) yang akan diikuti siswa dari kelas 11 dan kelas 12 untuk menuju perguruan tinggi luar negeri secara global. Selain itu, Pemerintah akan memberikan subsidi biaya sebesar 80 persen bagi siswa dalam mengikuti Sekolah Garuda tersebut.

Pemerintah juga meresmikan 16 titik serentak di seluruh Indonesia, baik dari Provinsi Aceh sampai Provinsi Papua Barat Daya. Adapun nantinya, pada 2026 Pemerintah akan melakukan penambahan sejumlah titik lain di beberapa wilayah di Indonesia seperti Manokwari, Rejang Lebong, Gorontalo, dan tempat lainnya.

Sekolah Garuda ini juga akan menyebar di titik-titik utama daerah yang masih memiliki tingkat pendidikan yang rendah, sehingga nantinya Pemerintah berharap agar seluruh siswa di wilayah tersebut juga mendapat pendidikan yang baik.

(Shandayu Ardyan Nitona Putrahia Zebua)

 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Gervin Nathaniel Purba)