Airlangga Hartarto Hadiri Simulasi Makan Siang Gratis ala Prabowo-Gibran

29 February 2024 21:59

Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Airlangga Hartarto menghadiri simulasi makan siang gratis ala Prabowo-Gibran, Kamis, 29 Februari 2024. Simulasi itu dilakukan di SMP Negeri 2 Curug, Tangerang, Banten.

Airlangga mengatakan simulasi makan siang gratis ini diinisiasi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab)Tangerang secara sukarela. Menurut Airlangga, Pemkab Tangerang mengusulkan melakukan makan siang gratis dengan anggaran dari program daerah yang sudah ada sebelumnya.
 
"Kalau kita lihat simulasi yang dilakukan Pak Bupati ini, kita ingin melihat bagaimana mekanismenya, bagaimana pembiayaannya, dan dari situ kita belajar untuk membuat kebijakan publik," ujar Airlangga. 

Dalam simulasi ini, para siswa diminta untuk membawa tempat makan dari rumah. Sementara itu makanan serta lauk pauk dibagikan ketika tiba waktu makan siang.

Ada empat menu utama yang disediakan. Yakni, gado-gado, siomay, nasi ayam tepung, dan nasi semur telur.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Silvana Febriari)