14 May 2023 10:34
                        Media sosial digegerkan dengan adanya cerita wanita yang mengaku menjadi korban penipuan hingga merugi puluhan juta rupiah. Modus penipuan ini dilakukan dengan cara menawarkan pekerjaan mudah dengan job desk hanya me-like dan subscribe akun YouTube.
Korban SN mengatakan, awalnya dihubungi oleh seseorang yang mengaku sebagai admin untuk menawarkan pekerjaan hanya me-like dan subscribe akun YouTube. Korban yang tertarik dengan tawaran tersebut kemudian diinvinte ke dalam grup telegram yang berisi 300 orang. SN menyebut grup tersebut terlihat aktif dan meyakinkan.
 
Kemudian, korban mendapat bayaran pertama sebesar Rp15.000 sesuai apa yang ditawarkan pelaku pertama kali. SN mengaku mengerjakan arahan dari pelaku hingga kali keenam dan dijanjikan akan diberi reward. 
Namun, alih-alih mendapatkan keuntungan yang diinginkan, korban malah tertipu. SN mengaku mengalami kerugian sebesar Rp21 juta akibat penipuan tersebut.
SN juga mengatakan ia bukan korban tunggal. Pasalnya, ia melihat banyak peserta di dalam grup yang mengirimkan bukti top up ratusan ribu hingga jutaan rupiah kepada pelaku.