Aktivitas Meningkat, Pemkab Sleman Belum Tutup Wisata Lereng Merapi
13 March 2023 20:03
Aktivitas Gunung Merapi meningkat dalam waktu beberapa hari terakhir namun pemerintah Kabupaten Sleman tidak melakukan penutupan objek wisata Lereng Merapi.
Namun pengelola objek wisata termasuk pengelola desa wisata Lereng Merapi tidak mempermasalahkan jika dirasa perlu menutup. Begitu juga dengan operasional jep wisata Lava Tour Gunung Merapi tetap diizinkan.
Hanya saja taman nasional Gunung Merapi mulai Minggu (12/3/2023) menutup objek wisata alam muncak, Plunyon Kalikuning yang berada di Kawasan Sleman dan Jurang Jero di Magelang.