30 November 2025 18:00
Korban meninggal dunia bencana banjir bandang yang terjadi di Jembatan Kembar Batas Kota Padang Panjang, Tanah Datar terus bertambah. Hingga Minggu, 30 November 2025, sudah 25 korban ditemukan serta puluhan lainnya masih dalam pencarian.
Tim gabungan relawan bencana banjir bandang Padang Panjang kembali menemukan empat korban di sekitar lokasi tepatnya di Jembatan Kembar Batas Kota Padang Panjang Tanah Datar.
Keempat korban yang berada di Rumah Sakit Umum Daerah Padang Panjang sudah dijemput oleh pihak keluarga masing-masing untuk selanjutnya menjalani proses pemakaman.