Cuaca Buruk, Distribusi Ternak Sapi di Kupang Terhambat

20 January 2026 12:26

Cuaca ekstrem yang melanda wilayah Nusa Tenggara Timur mengakibatkan ribuan ekor sapi tertahan dan tidak dapat dikirim melalui Pelabuhan Tenau, Kupang. Sebanyak empat unit kapal ternak pengangkut hingga kini masih tertahan di pelabuhan akibat larangan berlayar menyusul adanya ancaman gelombang tinggi.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) saat ini masih mengeluarkan peringatan dini terkait waspada ancaman cuaca buruk yang dipicu oleh kemunculan siklon tropis di wilayah perairan tersebut. Akibatnya, ribuan sapi tersebut terpaksa tetap berada di instalasi karantina untuk waktu yang belum bisa ditentukan demi menjaga keselamatan selama pelayaran.
 



Tercatat sekitar 2.300 ekor sapi kini masih tertahan di fasilitas karantina setelah gagal diberangkatkan selama hampir sepekan terakhir. Para peternak dan pengusaha hanya bisa pasrah sambil terus memantau kondisi kesehatan ternak mereka agar tetap layak saat nantinya dikirim ke Kalimantan dan Pulau Jawa.

(Aulia Rahmani Hanifa)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Nopita Dewi)