Mengulas Perbedaan Pickleball, Tenis, dan Padel-Dunia Olahraga

29 October 2025 16:46

Jakarta: Olahraga raket modern saat ini semakin beragam, namun seringkali menimbulkan kebingungan. pickleball, padel, dan tenis adalah tiga olahraga yang menggunakan net dan raket, tetapi memiliki perbedaan yang signifikan dalam peralatan, lapangan, dan aturan. Memahami perbedaan ini sangat penting, untuk memilih olahraga yang sesuai dengan minat, keahlian, dan preferensi sosial masing-masing individu.

Berikut tiga perbedaan antara pickleball, tenis, dan padel:

1. Perbandingan Lapangan

Perbedaan terbesar terletak pada dimensi dan lingkungan lapangan. Pickleball lapangannya kecil, ukurannya identik dengan lapangan bulu tangkis ganda, sekitar 13,4 x 6,1 meter, dengan lapangan terbuka tanpa dinding. 

Sementara itu, pada padel, lapangannya lebih besar, sekitar 20 x 10 meter, yang dikelilingi dinding kaca yang menjadi bagian dari permainan. Untuk tenis, lapangannya paling besar, sekitar 23,77 x 8,23 meter untuk tunggal dengan area terbuka dan bola yang keluar dari garis batas dianggap out.

2. Perbandingan Peralatan

Perbedaan mendasar dalam peralatan menentukan kecepatan dan feel permainan. Pada pickleball, raketnya padat, mirip bet pingpong dan tanpa senar, bolanya plastik berongga dan berlubang-lubang yang menghasilkan pantulan lamabat.  Sedangkan, pada padel raketnya lebih tebal dari pickleball, tanpa senar, dan berlubang kecil, untuk bolanya mirip dengan tenis, tapi tekanan udaranya lebih rendah sehingga pantulannya lebih lembut. Kalau tenis, pakai raket bersenar kencang, dan besar, dan untuk bolanya memakai bola karet bertekanan sehingga dapat memantul tinggi dan cepat.

3. Perbandingan Aturan Permainan

Aturan dirancang untuk menghasilkan dinamika permainan yang sangat berbeda. Pada pickleball, servis dilakukan underhand tanpa memantul dan memiliki aturan khusus, yaitu The Kitchen, zona tujuh kaki dekat net yang melarang pemain untuk memukul bola di zona tersebut dan bola harus memantul dua kali saat melakukan servis. 

Sementara itu, pada padel servis juga dilakukan underhand dengan memantulkan sekali ke lantai dan bola boleh dipantulkan ke dinding sisi sendiri untuk dikembalikan. Sedangkan pada tenis, servis biasanya dilakukan dari atas kepala (overhead) dengan power tinggi, jadi tidak ada pantulan dinding, hanya berfokus pada power dan jangkauan ke lapangan.

Jika disimpulkan, pickleball menawarkan pengalaman fun dan paling mudah dipelajari untuk segala usia. Padel lebih strategis, intens, dan menuntut kerja sama tim dengan memanfaatkan dinding. Sementara tenis, menuntut kekuatan fisik, stamina, dan teknis individu yang paling kompleks.

Saksikan MTVN Lens lainnya hanya di Metrotvnews.com.

(Kelvin Yurcel)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Christian Duta Erlangga)