6 April 2023 16:23
Selama bulan Ramadan, santri tunanetra di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah giat melaksanakan tadarus Al-Quran Braille. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan selama bulan Ramadan.
Meski dalam keterbatasan, para santri di Panti Pelayanan Sosial Netra Penganthi Temanggung semangat untuk belajar membaca Al-Quran. Kegiatan tadarus ini rutin dilakukan setelah menunaikan ibadah salat wajib.
Sugiarti yang merupakan salah satu guru pembimbing mengatakan, untuk bisa menguasai Al-Quran Braille dibutuhkan waktu lebih dari dua bulan, karena perlu pembiasaan jari jemari saat melantunkan ayat-ayat suci Al-Quran.