15 August 2023 08:28
Tim Liga 2 Indonesia, Malut United FC menggelar coaching clinic pertama di Stadion Gelora Kie Raha (GKR) Ternate. Kegiatan ini menjadi penanda bangkitnya gairah sepak bola masyarakat Maluku Utara untuk bisa mencetak generasi baru di Timnas Indonesia.
Coaching clinic ini diikuti sekitar 400 anak dari 19 sekolah sepak bola di Ternate. Para peserta coaching clinic berkesempatan untuk merasakan langsung pengalaman dilatih oleh tim pelatih dan para pemain Malut United FC, seperti Ilham Udin Armayn, Irsan Lestaluhu, dan Rizky Maulana.
Anak-anak yang hadir dari berbagai kelompok umur ini tampak antusias memgikuti berbagai sesi latihan. Hal ini menjadi angin segar bagi sepak bola Indonesia untuk bisa mendapat bibit-bibit unggul dari wilayah timur. Khususnya dari Tanah Maluku.
Coaching clinic Malut United FC akan berlangsung selama tiga hari di tiga wilayah berbeda. Tiga wilayah itu, yakni Ternate, Sovivi, dan Tidore.