NEWSTICKER

Universitas Islam Madinah Gelar Forum Alumni Kampus Saudi di Jakarta

N/A • 11 January 2023 00:05

Forum Alumni Universitas Arab Saudi Indonesia menggelar reuni alumni di Grand Sahid Hotel, Jakarta, Selasa (10/1/2023) pagi. Gelaran reuni dihadiri oleh Universitas Arab Saudi Indonesia se-Asia Pasifik.
 
Giat reuni ini dihadiri oleh Rektor Universitas Islam Madinah dan dua kampus lainnya, yakni Universitas Raja Abdul Aziz dan Universitas Raja Faisal.

Dalam reuni alumni tersebut, pemerintah Arab Saudi menginginkan para alumni untuk menyiarkan Arab saudi sebagai negara islam yang moderat. Hal ini selaras dengan aksi yang tengah gencar dilakukan oleh pemerintah Arab mengenai Islam Moderat.

Pernyataan senada juga disampaikan oleh Rektor Universitas Islam Madinah dan Rektor Universitas Abdul Aziz. Rektor Universitas Islam Madinah Madouh bin Saud bin Thunayan mengungkapkan, perkumpulan alumni ini digelar untuk mengajak umat muslim untuk belajar berdakwah yang lebih modern, tanpa kekerasan. 

Sementara itu, Rektor Universitas Abdul Aziz, Abdulrahman Obaid Al Youbi, turut menyampaikan rasa bangganya kepada para alumni yang mengaplikasikan dan mengembangkan ilmu yang didapat kepada masyarakat di Indonesia. Dalam mengembangkan ilmu, Universitas Abdul Aziz terbuka untuk melakukan penelitian bersama.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Shania Iswandani)